Penjelasan Open BTS
Sekilas tentang Open
BTS "BTS
itu kalau sederhananya ya base transceiver station yang biasa dipakai operator
seluler, sedangkan open BTS adalah base transceiver station yang dibuat dengan
memakai software open source, jadi free itu software semuanya,
Menurut praktisi TI Onno W Purbo,
bermodalkan Open BTS ini, pengguna dimungkinkan untuk menelepon dan SMS secara
gratis, dengan investasi yang relatif murah. Soal kualitas suara atau kecepatan
pengiriman SMS dinyatakan sama baiknya dengan telekomunikasi melalui operator
telekomunikasi.
Untuk alat dan Biaya Open BTS sendiri :
Ada beberapa hal yang
dibutuhkan untuk membangun Open BTS. Dari sisi hardware, komponen USRP
(Universal Software Radio Peripheral) dan komputer adalah hal yang krusial.
Hardware ini
fungsinya untuk membuat sinyal radionya, namanya USRP (Universal Software Radio
Peripheral). Yang dibutuhkan cuma dua, USRP-nya sendiri nanti disambung lewat
kabel USB ke komputer, jadi cuma USRP dengan komputer,
Ongkos minimal yang
diperlukan untuk membuat Open BTS, misalnya untuk keperluan eksperimen
mahasiswa, sekitar 30 juta. Terdiri dari komponen USRP seharga sekitar Rp 15
juta - Rp 20 juta. Berikut perangkat komputer biasa dengan harga mungkin Rp 5
juta - Rp 10 juta.
Telekomunikasi melalui
Open BTS bisa dilakukan dengan telepon seluler biasa, yang murah sekalipun.
Kartu SIM yang dimasukkan pun tidak perlu yang masih aktif, yang sudah mati pun
bisa dimanfaatkan.
Jadi dasar dari Open
BTS menurut Onno adalah internet telepon. Jadi untuk membuat Open BTS,
seseorang harus paham terlebih dahulu dengan internet telepon.
Sumber di kutip dari :
0 komentar:
Posting Komentar